Kodim 0815/Mojokerto Gelar Peringatan Hari Jadi ke-76, Dandim Tekankan Loyalitas dan Jaga Nama Baik Satuan

    Kodim 0815/Mojokerto Gelar Peringatan Hari Jadi ke-76, Dandim Tekankan Loyalitas dan Jaga Nama Baik Satuan

    Mojokerto - Kodim 0815/Mojokerto menggelar peringatan Hari Jadi ke-76 yang berlangsung di Ruang Data Makodim 0815, Jalan Majapahit Nomor 01 Kota Mojokerto, Jawa Timur, Jumat (05/12/2025). Kegiatan sederhana namun penuh kebersamaan ini diikuti oleh seluruh Perwira, Bintara, Tamtama, dan PNS Kodim 0815/Mojokerto.

    Dalam momen peringatan tersebut, Dandim 0815/Mojokerto Letkol Inf Abi Swanjoyo, S.Hub.Int., menyampaikan sejumlah pesan penting kepada seluruh personel. Ia mengingatkan bahwa peringatan Hari Jadi Kodim bukan hanya acara seremonial, tetapi juga menjadi simbol kebersamaan, kekompakan, dan rasa syukur. "Namanya ulang tahun, intinya adalah kebersamaan. Kita rayakan dengan sederhana, makan bersama, dan memperkuat rasa saling memiliki terhadap satuan ini", tegasnya.

    Dandim turut mengulas sejarah singkat berdirinya Kodim 0815 yang lahir pada 5 Desember 1949, empat tahun setelah Indonesia merdeka. Ia menegaskan bahwa satuan ini telah menjadi tempat para prajurit bernaung, bertugas, sekaligus mencari nafkah. Karena itu, seluruh personel diminta memiliki kecintaan terhadap satuan. "Loyalitas itu kepada satuan, bukan kepada perorangan. Siapa pun komandannya, selama kebijakan itu untuk kebaikan satuan, kita wajib mendukung", ujarnya.

    Letkol Abi juga menyampaikan apresiasi atas kinerja para prajurit dan PNS Kodim 0815 selama dua bulan masa kepemimpinannya. Ia menilai seluruh personel telah menunjukkan dedikasi dan kerja nyata yang positif. "Nama baik satuan adalah prioritas. Perilaku kita di luar dinas pasti melekat pada citra Kodim. Satu saja berbuat tidak baik, masyarakat langsung menilai semua. Untuk itu saya berterima kasih karena hingga kini tidak ada pelanggaran menonjol", ungkapnya.

    Di usia ke-76, menurut Dandim, Kodim 0815 semakin matang sebagai satuan teritorial yang menjadi ujung tombak kedekatan TNI dengan masyarakat. Ia mengajak seluruh anggota untuk terus bersyukur dan mempertahankan kinerja positif yang telah terbangun selama ini.

    Acara ditutup dengan doa bersama dan pemotongan tumpeng secara simbolis kepada perwakilan prajurit, dilanjutkan makan bersama sebagai bentuk syukur atas perjalanan panjang Kodim 0815/Mojokerto serta harapan agar satuan ini semakin solid, profesional, dan dicintai masyarakat.

    mojokerto
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Tanamkan Kedisiplinan, PAUD SPS Nangka Laksanakan...

    Artikel Berikutnya

    Bentuk Karakter Unggul dan Tangguh Sejak...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin
    KPK Dalami Dugaan Aliran Uang Kasus Kuota Haji,  Aizzudin Abdurrahman Diperiksa
    Momen Haru, Dankodaeral X Makan Satu Piring Berdua Dengan Siswa TK Hangtuah Jayapura
    TNI Raih Predikat A (Pelayanan Prima) pada Penyelenggaraan Pelayanan Publik Tahun 2025
    Dua Pengusaha Djunaidi Nur dan Aditya Simaputra Divonis Penjara Kasus Korupsi Suap Hutan Inhutani V

    Ikuti Kami